12/18/13

Remedial, Fase Baru, dan Identitas



Menurut Mumun temannya Windy Ariestanty (one of my favorite writer and traveler), setiap orang memiliki pertanyaan titik balik dalam hidupnya. Pertanyaan ini akan menjungkirbalikkan. Dan biasanya jawaban dari pertanyaan ini akan mendorong seseorang memasuki babak atau fase baru di dalam hidupnya, atau acap kali disebut sebagai titik balik kehidupan seseorang.

Ada satu pertanyaan di akhir umur 21 kemarin yang bikin saya pening. Saya tidak tahu apakah itu pertanyaan titik balik saya atau bukan, tapi setelah melewati masa pusing itu saya merasa mulai memasuki fase baru dalam kehidupan saya. Pertanyaan saya begini, “Antara realita dan idealisme, keinginan pribadi dengan keinginan banyak pihak di lingkungan saya (terutama keluarga), apakah itu sesuatu yang bertolak belakang? Apakah memilih salah satunya, dan berarti (menurutku) meninggalkan pilihan yang lain adalah perbuatan yang salah? Pilihan mana yang harus saya tanggalkan?” Pertanyaan ini juga menjangkiti sebagian besar teman-teman saya yang berada di ambang baru lulus kuliah dan belum siap untuk berkomitmen lama.

Ketika pada akhirnya saya menetapkan pilihan, Allah seperti mengjungkirbalikkan keadaan. Entah segala peristiwa yang terjadi adalah cara Allah meneguhkan sikap saya atau memberitahu ada yang harus diluruskan, saya tidak tahu. Hingga detik ini yang saya pegang adalah jalani yang sudah dan akan dijalani sebaik mungkin dengan kemampuanmu yang ada.

Satu hal yang pasti, tempat saya banyak mengisi waktu sekarang mulai mengantarkan saya pada fase baru yang entah berujung pada apa atau entah akan mengantarkan saya pada mana lagi. Dan yang saya yakini, tempat ini juga menjadi titik balik sebagian besar penghuninya. Saya menyebut mereka teman baru saya. Mereka memanggil saya, “Kakak.”

Saya menjadi saksi kebisingan jalan kota dengan keheningan aliran sungai di desa. Orang-orang berkemeja yang bergegas meloncati angkot dengan petani-petani berkaos kemarin yang santai saja menikmati kopinya di pinggir sawah. Kekontrasan ini saya ikuti setiap hari menuju suatu tempat yang mengantarkan saya menemui jawaban atas pertanyaan yang mungkin adalah titik balik saya. Tempat dimana saya berjumpa dengan orang-orang yang sepertinya juga menemukan jawaban atas pertanyaan titik balik mereka disana.

Sebuah tempat yang hanya 20 menit dari pintu gerbang Taman Nasional Gunung Halimun-Salak. Tempat dimana kabut menggantung rendah mendekati akhir tahun, pohon pucuk merah yang merona, ikan-ikan bisa berkecipak sesukanya, merdu ayat-ayat suci Al Qur’an mengudara, lekuk Gunung Salak yang terlihat gagah, dan kisah-kisah lama para pencari jawaban. Adalah hal yang tersyukuri saya bisa berada di tempat ini bertemu dengan orang-orang yang sama-sama menapaki jalan menuju fase baru kehidupan.

Mulai akhir September lalu saya mengajar di sebuah pesantren baru di Desa Gunung Malang, Tenjolaya, Bogor. Saya ditugaskan mengajar SMP kelas 3 yang hanya terdiri dari enam murid. Mudah? Tidak. Satu alasan yang melekat pada diri orangtua sehingga memasukkan anaknya ke pesantren adalah karena ada yang tidak benar dengan dunia anak itu. Awalnya saya kesal, seolah pesantren adalah tempat pembuangan anak-anak yang salah. Namun setelah memasuki dunia ini, saya jadi paham, anak-anak itu memang butuh dipesantrenkan karena sistem pendidikan pesantren beda sekali dengan sekolah biasa. Jadilah dunia saya memfusi dengan dunia anak-anak itu. Fase baru dalam kehidupan saya dimulai.

Ini pagi yang biasa di pertengahan Desember milik arteri Bogor. Mendung menggantung saja di langit tanpa mau memberitahu apakah akan turun hujan siang nanti atau hanya mendung saja. Pagi saya juga dimulai biasa saja. Bangun di jam biasanya, sarapan, berangkat mengajar, memasuki dunia yang berbeda hanya dalam hitungan 2,5 jam.

Namun pagi ini menjadi tidak biasa ketika saya bertanya, “Dimana Irham?” dan hanya mata-mata awas yang saya terima juga bisik-bisik seperti sedang menyembunyikan sesuatu. Saya akan biasa saja kalau mereka menjawab, “Tidur, Kak.” atau “Sakit, Kak.” Itu alasan klise yang selalu saya dengar. Tapi diamnya mereka bukan jawaban yang saya mau. “Dimana Irham?” Sekali lagi saya bertanya. Tidak ada yang bersuara. Saya mencium sesuatu yang salah telah terjadi. “Irham tidak menghilang, kan?” Saya mencoba menghibur (dalam hati saya was-was, “Irham kabur?”) Shodiq, salah satu murid saya yang gemar sekali mengucapkan Terima Kasih menggeleng, “Tidak tahu, Kak,” masih dengan tatapan yang menyembunyikan. Akhirnya saya memulai pelajaran masih dengan jawaban tak tentu.

Jam istirahat ini saya kehilangan lelaki yang selalu duduk di belakang dekat pintu. Bocah itu berambut kemerahan. Saya kira karena rambutnya diterpa cahaya matahari yang masuk melalui jendela kelas, tapi ketika saya mendekat, warna merah di rambutnya semakin jelas. Itu bukan efek cahaya, memang rambutnya diwarnai. Awalnya saya terkejut, tapi lama-lama terbiasa juga. Selain rambutnya yang khas, belasan bekas luka di tubuhnya juga membedakannya dari teman lain.

Jam istirahat yang pernah saya dan Irham lalui bersama memberitahu saya kalau bekas luka di tubuhnya itu ia dapatkan ketika ia sering tawuran dan berantam dengan ayahnya dulu. Dengan ekspresinya yang sulit tertebak Irham bercerita bahwa lelaki yang hobi balapan motor liar ini juga punya rasa takut.

“Saya tinggal di rumah pribadi, terpisah dari orangtua meskipun tetanggaan. Saya sudah terbiasa hidup bebas, Kak. Saking bebasnya, ya gitu deh.” Mulutnya melelet. “Saya pernah disabet pakai pisau sama Ayah saya, Kak, karena saya bolak-balik kantor polisi dan pernah ketahuan ngobat. Saya mah nggak takut sama Ayah. Satu-satunya yang saya takutkan cuman Ibu. Setiap kali dimarahin Ibu, saya nggak pernah bisa membantah meski Ibu nggak pernah pakai pisau. Saya sudah berbuat salah banget sama Ibu.”

Sebagai perempuan, saya mau berlari dan menangis di kamar mandi. Air mata saya tahan karena ceritanya meletupkan pertanyaan-pertanyaan. “Kakak bingung deh, kenapa sih anak-anak itu suka tawuran?” Obrolan tiap jam istirahat itu akhirnya memperkaya pengetahuan saya tentang sisi lain dunia pencarian identitas. Irham banyak membantu saya mengetahui hal ini. Lelaki yang sangat mengandalkan otot ini memang senang sekali bercerita ^^

“Untuk menaikkan nama sekolah lah, Kak.”

“Haaaa?? Nama buruk sih iya. Nama sekolah kalian memang jadi terkenal, tapi terkenal di kantor polisi karena murid-muridnya suka pada ditahan disana.”

“Tapi sekolah lain jadi pada tunduk sama sekolah kita, Kak.”

“Lah terus kalau sudah tunduk, kenapa?”

“Kan keren. Selain antar sekolah, antar wilayah juga sering tawuran. Buat menandakan kekuasaan, Kak. Misalnya saya nih ya. Kan saya yang pegang daerah *****, anak buah saya tunduk gitu sama saya. Kita bakal langsung gerak kalau ada yang macam-macam di daerah kita.”

Kepada pemimpin geng itu saya bertanya, “Macam-macam gimana?”

“Misalnya ngebut naik motor pas lewatin daerah kekuasaan kita. Atau nggak salam dulu, permisi dulu mau lewat. Ya gimana sih kak, aturannya kan kalau kita mau bertamu masuk rumah orang ya harus salam dulu. Kalau anak geng lain nggak salam sama kita, ya langsung kita sikat.”

“Hahaha, kamu tahu tuh kalau mau bertamu harus salam dulu. Pinteeeer. Tapi kok yang nggak salam langsung disikat. Serem banget.”

“Memang udah gitu aturannya, Kak. Geng saya juga harus gitu kalau mau ke daerah kekuasaan geng lain.”

“Sikat menyikatnya gimana?”

“Kita nggak akan sikat langsung ditempat. Kalau anak geng lain nggak mau minta maaf atas kesalahannya, kita langsung bikin perjanjian.”

“Perjanjian apa?”

“Perjanjian kapan dan dimana mau tawuran.”

“Haaa? Ya ampun, Irham.”

“Ih si Kakak, jangan ya ampun ya ampun,” Irham tertawa. “Ada tradisi khususnya. Misalnya ketua geng lain bilang, ‘besok jam 2 pagi di tempat biasa’. Saya menyetujui. Nah ketua geng lain wajib kasih saya rokok yang sudah dia hisap, nanti saya hisap balik. Begitu juga sebaliknya. Saling mengisap rokok masing-masing itu pertanda perjanjian tawuran kita sah.”

Saya semakin sering tepok jidat setelah bertanya, “Kalau balap motor itu ngapain aja?” Dengan santainya Irham menjelaskan. “Ya balap motor biasa, Kak. Selalu tengah malam pas jalanan kosong. Atau kalau ada acara besar ya sewa Sirkuit Sentul. Yang ikut bisa sampai ratusan, Kak.”

“Sirkuit Sentul? Niat amat. Yang menang ada hadiahnya gitu?”

“Yaiyalah, Kak. Kalau balap liar biasa paling hadiahnya motor atau mobil. Kalau balap liar di sirkuit bisa sampai ratusan juta juga.”

“Hadiahnya mobil? Mobilnya siapa?”

“Ya mobilnya kita. Nanti sebelum balap, kita harus menyerahkan kunci mobil kita. Kalau kalah, ya kunci dan mobilnya harus dikasih ke yang menang.”

“Kamu pernah kalah?”

“Pernah.”

“Terus? Mobil kamu diambil?”

“Iyalah, Kakak.”

“Kok gampang banget bilang iyalah-nya. Banyak orang yang nggak bisa punya mobil. Di pelosok-pelosok sebrang sungai deras pakai getek. Kalian kok santai saja mobilnya diambil?”

“Makanya kita harus sering berlatih dan mengambil kembali mobil kita, ambil mobil orang lain juga.”

“Ya ampun, Irham. Terus kalau hadiah ratusan juta itu darimana duitnya? Kalian nggak mencuri, kan?”

“Kita nggak mencuri, Kak. Dosa. Duit ratusan juta ya dari uang pendaftaran balap motor. Satu orang aja biaya pendaftarannya 500 ribu, bahkan sampai 1 juta. Kalau dikalikan ratusan pembalap, ya jadi banyak uangnya.”

“Iya juga sih. Itu kamu uang darimana pendaftaran sampai 500 ribu?”

“Dari hasil lomba sebelumnya. Atau nggak, kan kita pasti dikasih duit sama orangtua.”

Pas sekali, pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial kelas 3 SMP sedang memasuki bab Perubahan Sosial. Karena malas kalau guru harus selalu mengoceh dan murid adalah kerbau yang dicucuk hidungnya, maka saya meminta anak-anak menuliskan perubahan apa saja yang terjadi sebelum dan sesudah mereka masuk pesantren. Seperti yang saya duga, protes keluar dari mulut anak-anak, terutama Irham.

“Ah, Kak. Jangan deh.”

Saya mengira Irham malu. Ini pertanda bagus. Buat orang seperti dia, malu itu penting. Malu itu pertanda dia mulai bisa membedakan mana yang salah dan benar. Malu menceritakan masa lalunya berarti dia tahu ada yang tidak biasa dalam hidupnya. Sebuah kesalahan. Besar.

Saya tetap keukeuh memberikan tugas itu. Menurut saya ini penting agar mereka bisa mengidentifikasi diri mereka sendiri, bahwa segala di dunia ini sifatnya dinamis. Orang tidak melulu salah, tidak selamanya benar, pasti terjadi perubahan. Mereka juga bisa berubah menjadi lebih baik. Dan yang terpenting adalah mereka tahu kalau perubahan positif terjadi karena digenjot oleh sesuatu yang baik, sistem pendidikan pesantren salah satunya.

Akhirnya Irham menyerah. Ia mulai menulis sambil menggerutu. Kelas seketika sunyi. Detik terus berjalan maju. Namun ingatan anak-anak kembali ke masa satu hingga dua tahun silam, ketika mereka belum mengenyam pendidikan pesantren. Jujur, awalnya saya takut memberi tugas ini. Saya tidak ahli dalam psikologi. Saya tidak tahu apakah menceritakan kembali masa suram mereka akan berdampak negatif atau tidak. Sambil menunggu mereka menyelesaikan tugas, saya berharap-harap cemas.

Tulisan mencengangkan tidak hanya saya dapatkan dari cerita masa lalu Irham, tetapi juga kelima murid saya lainnya. Cerita mereka hampir sama, kecuali salah satu murid yang pernah menderita down syndrome.

Ketika ketiga kalinya anak kelas 3 SMP istirahat tanpa Irham sejak hari kehilangannya, pengetahuan saya tentang dunia pencarian identitas mereka bertambah karena Abi, Apri, dan Bia sangat terbuka hari ini. Pertanyaan yang saya lontarkan senada, “Kok bisa sih kalian begitu?”

Secara tidak langsung, Bia menceritakan kalau ia bisa masuk dunia gelap itu karena begini, “Saya dengan lelaki itu awalnya cuman berteman biasa, terus kakak-kakakan gitu, Kak.” Dalam hati saya mendengus, dimana-mana, yang namanya kakak-kakakan atau kakak ketemu gede yang memang tidak ada hubungan halal tidak akan baik implikasinya. Bia melanjutkan, “Mulanya hanya sering pulang sekolah bareng, lalu main dari pagi sampai sore, lama-lama diajak keluar malam, bahkan pagi buta.”

“Kamu nggak nolak waktu diajak main malam?”

“Nggak, Kak. Habisnya ngapain juga di rumah, nggak ada kerjaan. PR kan suka aku kerjain di sekolah.”

“Ya kamu memang rajin sih ya, PR yang Kakak kasih aja dikumpulin hari itu juga. Tapi kan kamu bisa bersih-bersih di rumah?”

“Yeee, Kakak, masa aku bersih-bersih rumah?”

Bukannya menyalahkan orangtua, tapi kalau anak dibiarkan ‘menganggur’ saja di rumah, memang anak pasti mencari kesibukan lain di luar rumah. Jadi, jangan salahkan anak sepenuhnya atas kesalahan yang pernah dibuatnya. Menurut saya, kurangnya kontrol dari keluarga adalah pemicu utama anak terus-menerus melakukan kesalahan.

Apalagi setelah saya googling kalau beberapa sifat penderita down syndrome adalah sifat periang, tepat waktu, penurut, dan lebih rajin dari pada orang normal. Yang ingin saya tekankan disini adalah sifat periangnya yang berlebihan. Terhadap apapun, Bia gampang sekali merasa senang. Yang telah terjadi adalah ia senang melakukan hal-hal yang sebaiknya tidak dilakukan anak seusianya.

Salah satu penatalaksanaannya adalah behavior theraphy. Dan menurut saya, pesantren adalah tempat yang pas agar pemahaman tingkah laku yang sesuai dan tidak sesuai dengan norma agama dan norma yang berlaku pada masayakat diberikan. Apalagi keluarga (maaf saya harus menulis ini) telah gagal mengontrol anaknya.

Dari penuturan Abi dan Apri, saya paham kalau satu kalimat berikut sangat mempengaruhi usia remaja dalam bergaul: “Kan gengsi, Kak, kalau kita nggak coba kayak gitu (rokok, narkoba, minuman keras, dunia liar tengah malam, dan sejenisnya). Nanti kita nggak punya teman.” Mereka berdua mendeskripsikan rasanya mencicip barang haram itu. Deskripsi yang tidak bisa saya bayangkan.

Selesai bercerita, Abi banyak menggaruk-garuk kepala berambut gondrongnya sambil berkata, “Astaghfirullah, dosa banget saya, Kak. Zaman dulu tuh …” Abi tidak menyelesaikan kalimatnya. Ia hanya menggeleng mengusap wajahnya.

Namun setelah membaca paragraf terakhir pada tugas IPS mereka, saya semakin yakin bahwa masuknya mereka ke pesantren memang mengantarkan mereka kepada fase baru kehidupan. Jawaban atas pertanyaan titik balik mereka. “Saya menyesal, Kak.”

Alhamdulillahirabbil’alamiin. Allah telah membalikkan hati mereka, insya Allah ^^

Sebagai orang yang tahu suramnya masa lalu mereka dan kenal sikap mereka selama kami belajar, saya bisa melihat perbedaan yang sangat signifikan sebelum dan setelah mereka masuk pesantren. Penyesalan itu mulai berbuah hasil. Pintu gerbang fase kehidupan baru dan penemuan identitas mereka semakin terbuka lebar untuk dimasuki.

Misteri hilangnya Irham terbongkar karena Bia memang sangat terbuka kepada saya. “Irham diskors, Kak. Dia dipulangkan. Ustadz bilangnya sih seminggu. Tapi Bia nggak tahu Irham pulangnya kapan.”

Saya terkejut. “Irham kenapa diskors? Kok pulang? Sebentar lagi kan ujian.”

“Dia melakukan kesalahan, Kak.”

Setelah lama pesantren pun Irham belum bisa menjauh dari dunia lamanya. Ditemukan barang yang seharusnya tidak ada di pesantren dari lemarinya. Irham dipulangkan dengan paksa. Orangtuanya tidak mau menjemputnya. Irham pulang sendirian ke rumahnya yang ada di Jakarta. Naik apa? Memang dia punya ongkos? Memang Irham tahu jalan pulang? Apa dia tersesat? Bagaimana keadaanmu sekarang, Irham? Apa ada luka tambahan di tubuhmu? Bekas operasi kemarin kan belum sembuh betul, bagaimana ini?

Seharusnya Irham sudah kelas 2 SMA, namun karena ulahnya, ia tidak naik kelas berkali-kali dan tetap belajar di kelas 3 SMP. Kalau Irham diskors dan tidak ikut ujian, berarti ia akan tinggal kelas lebih lama lagi. Hal ini tentu berdampak buruk pada psikologinya. Tidak naik kelas bertahun-tahun bukan hal baik. Sebaliknya kalau tidak dihukum, tentu Irham tidak akan jera. Dilema.

Tapi menurut saya, untuk anak yang sangat berpengalaman terhadap hukuman seperti Irham, memberinya hukuman tidak akan berhasil membuatnya menyesal. Irham harus diajak bicara baik-baik dan dikontrol sangat ekstra.

Ketakutan yang terus membayangi saya hingga sekarang adalah keluarnya Irham dari pesantren bukankah memudahkannya bertemu kembali dengan teman-temannya? Bukankah gampang baginya untuk kembali ke masa lalu? Apalagi Irham punya kuasa dan tanggung jawab besar terhadap gengnya, tentu gengnya akan terus mengikatnya. Ya Allah, dimana pun dia, lindungilah Irham.

Bagaimanapun, saya punya harapan besar kepada Irham.

Ada satu kalimat yang saya ingat sehingga harapan itu saya tanamkan padanya. “Kak, saya baru kali ini remedial,” kata Irham cengengesan. Kalimatnya terlontar begitu saja ketika jam istirahat selesai remedial Matematika.

“Ha?” Saya tidak mengerti. Bagaimana mungkin seorang seperti Irham tidak pernah remed? Nilainya bagus terus? Kok bisa? Tujuh dikali delapan aja mikirnya lama. Bukannya merendahkan, saya menulis kenyataan saja.

“Nilai saya selalu jelek, Kak. Tapi giliran disuruh remed, saya nggak pernah ikut. Males. Nanti nilai saya juga jelek lagi. Mending main aja.” Dia merapihkan buku Matematikanya yang jarang disentuh. “Ini pertama kali saya ikut remed.”

Saya mengangguk paham. “Iya sama-sama.” Senyum saya mengembang setelah mendengar, “Terima kasih, Kak.”

Irham paling rajin kalau sepuluh menit menjelang jam istirahat berteriak, “Kak istirahat, Kak.” Saya geleng-geleng. Kalau mau istirahat, rajinnya paling jempol. Tapi giliran sudah waktunya istirahat, dia masih anteng di kelas.

“Kamu nih gimana, paling berisik minta istirahat, giliran istirahat malah nggak keluar kelas?”

Dengan santainya Irham menjawab, “Males Kak istirahat, mau ngapain?”

Irham itu ibarat ember bocor. Ketika teman sekelasnya bubar jalan, airnya merembes ke sudut kelas. Irham banyak bercerita tentang hidupnya selama jam istirahat. Saya terpaksa menjadi ember penampung airnya. Awalnya terpaksa. Saya paling tidak bisa mendengar orang lain curhat. Tapi lama-lama, mendengar ceritanya yang tidak biasa, menyenangkan juga, bahkan menambah wawasan.

Mungkin salah satu alasannya pengen cepat istirahat adalah supaya dia bisa menjadi dirinya, orang yang suka asal, banyak bicara, bermimpi tinggi, dan itu sulit ia lakukan ketika berada di dekat teman-temannya ketika belajar. Saya rasa dia malu dilihat teman sekelasnya, malu menjadi diri sendiri. Ketua geng tawuran seperti Irham, bisa malu juga. Yeah, bagaimanapun Irham tetap manusia normal. Mata pisau pun tidak keduanya tajam. Ada satu mata pisau yang tumpul, bukan?

Dari dirinya saya paham, orang seperti dia hanya butuh teman bicara. Sebagai ember penampung, semakin banyak waktu istirahat yang kami lalui bersama, semakin penuh air yang mengisi dalam ember saya, dan semakin mengerti saya tentang Irham. Selembar tugas menulis Perubahan Sosial tidak cukup menceritakan kisah hidupnya. Hal-hal yang luput tertulis, dia kembangkan dalam setiap obrolan kami.

Di suatu jam istirahat, Irham berceloteh. “Kak, kasih tahu dong, kalau mau jadi arsitek saya harus pintar apa?”

Saya melongo. Kenapa tiba-tiba tanya begitu? Saya tahu Irham suka banget menggambar. Buka saja buku tulisnya, halaman belakangnya penuh dengan gambar. Dari gravity sampai kaligrafi, Irham jagonya. Dia mengajak saya main ke rumah pribadinya, katanya dinding kamarnya penuh dengan gravity. Dia adalah bomber (sebutan bagi mereka yang suka bikin gravity) yang aktif di Jakarta dan Yogyakarta. Dia pernah memperlihatkan kepada saya desain poster bertema kerusakan bumi. Keren sekali! Saya yang suka menggambar saja tidak bisa. Irham selalu mengingatkan, “Kak, kalau ada lomba gambar di IPB kasih tahu saya, ya.” Ya, dia serius sekali dengan hobi positifnya ini. Hal yang jarang saya temukan di antara teman-temannya. Maka menjadi aristek adalah cita-cita yang wajar.

“Jadi arsitek? Hm… banyak. Kamu harus pintar matematika dan fisika. Nggak modal gambar doang. Kamu harus tahu kemiringan genteng yang unik. Kan itu pakai rumus Trigonometri matematika. Terus juga ini. Tadi kita habis belajar Rangkaian Listrik kan? Nah, arsitek juga harus tahu tuh listrik di rumah yang kamu buat harus dirangkai kayak gimana. Sakelarnya dipasang dimana saja. Pakai rangkaian paralel atau seri.” Saya mencoba ngeles.

Saya menyadari kalau menjadi pengajar itu sulitnya minta ampun. Kamu tidak hanya mengajarkan orang sampai bisa, tapi juga meyakinkan orang itu bahwa apa yang ia pelajari sangat penting bagi kehidupannya. Dan sesuatu bisa penting kalau ada kaitannya dengan orang itu, misalnya dengan cita-citanya. Walaupun saya juga kurang yakin kalau arsitek juga mengurusi rangkaian listrik, setidaknya Irham mulai percaya bahwa belajar susah-susah tentang voltmeter dan amperemeter ada gunanya. Apakah ini berhasil?

“Waduh, fisika ya, Kak?” Irham menggaruk-garuk kepala merahnya. Waktu istirahat masih setengah lagi, saya memutuskan juga ikut menggambar di buku saya. Sebagai orang yang juga senang menggambar, masuk ke dunianya begitu mudah. Saya menantang Irham adu gambar sebuah taman. Irham menyerah, katanya cuman bisa gambar rumah. Saya mengajarinya menggambar perspektif satu titik hilang dan dua titik hilang. Lalu saya menggambar taman bermain dengan sebuah lapangan basket, air mancur, lampu taman, dan sarana bermain lainnya.

“Eh, bikin abang-abang tukang es krim gimana, sih?”

Irham memberi contoh gambar sepeda gerobak es krim, saya mengikutinya. Kami jadi saling mengajari. Yeah, orang menjadi lebih percaya diri kalau kemampuannya bisa dibagi dengan orang lain toh?

Waktu istirahat yang saya lalui tanpa Irham, meskipun terkesan berlebihan, saya tidak bisa bohong kalau saya rasa ada yang kurang. Biasanya saya mendengar Irham teriak-teriak, menyanyi sumbang, sekedar bercerita, atau melihat tangannya iseng menggambar di meja dan tembok.

Remedial. Kita biasa mengalami remedial kalau hasil ujian kita jelek. Dalam remedial ini, kita diberi kesempatan untuk belajar lagi, memperbaiki yang salah, membaguskan nilai. Sebagai manusia yang tidak mungkin luput dari kesalahan, kita berkali-kali diberi kesempatan oleh Allah Sang Maha Pengasih dan Maha Penyayang untuk memperbaiki hidup kita. Dalam ujian hidup, kita sering mengalami remedial berkali-kali. Irham juga diberi remedial berulang-ulang untuk menata hidupnya. Buktinya, pesantren tempat saya mengajar sekarang masih menerimanya meski tinta merah menghiasi catatan tebal masa lalunya.




Atas titik balik menuju fase baru dalam kehidupan, remedial dibutuhkan agar pencarian identitas kita bisa utuh.

Irham. Kamu dimana? Kamu jangan menghilang dulu, Kakak belum kasih apa-apa. Kakak pengen kasih kamu buku sketsa kalau ada nilai ujianmu yang bagus. Kembalilah. Sama-sama kita dempul perahu kehidupanmu yang rusak.

12/15/13

Memelihara



Pertama kalinya saya menonton acara Mario Teguh sampai habis, ada satu kalimat yang masih saya ingat. Intinya begini: “Jangan jatuh cinta hanya sekali. Jatuh cintalah berkali-kali, pada orang yang sama”. Meminjam kalimatnya, saya percaya begini: “Jatuh cintalah berkali-kali pada sesuatu yang sama”. Menurut saya ini penting untuk memelihara cinta yang sudah ada. Seorang bijak pernah berkata, “Cinta itu seperti tanaman, harus pandai dipelihara, disirami, diberi pupuk, disiangi dari gulma, agar ia tumbuh dengan baik. Karena kalau dibiarkan, ia bisa mati.” Maka terhadap sesuatu yang kita cintai, peliharalah cinta itu baik-baik. Maka jatuh cintalah pada sesuatu itu sesering mungkin agar cinta itu terpelihara.

Hahaha. Sebenarnya mau nulis apa sih? Ya itu tadi, memelihara cinta terhadap sesuatu. Maklum, namanya juga manusia. Jenuh adalah fitrah pernah dirasa. Menganggap bahwa ideologi yang dipilih, jalan yang sedang ditapaki rasa-rasanya kok begini-begini saja, datar, tidak ada sesuatu yang wah. Kalau sudah begitu, mungkin kita harus mawas diri, bisa jadi kadar cinta kita berkurang. Kadar cinta yang berkurang bukan berarti porsi cintamu sudah mencapai titik maksimum (jadi ingat Hukum Gossen I nih). Menurut saya, kadar cinta yang berkurang berarti kita harus mencintai lagi, makanya Mario Teguh memberi petuah untuk jatuh cinta berkali-kali. Ingat ya, cinta yang sedang saya bahas ini tidak hanya berlaku terhadap seseorang, tetapi juga sesuatu. Dan sesuatu yang menurut saya penting untuk kita cintai berkali-kali adalah agama kita. Islam, kalau saya.

Pertanyaannya adalah bagaimana caranya agar jatuh cinta berkali-kali pada Islam? Bagaimana kita bisa memelihara cinta pada Islam? Saya punya jawaban asyik untuk itu, dan mumpung belum terlambat, masih nongkrong di studio 3 di 21-nya Botanical Square, Bogor. Yaaaa betuuuul. Salah satu cara agar kita jatuh cinta berkali-kali kepada Islam adalah menonton 99 Cahaya di Langit Eropa ^^ (promosi banget ini -___-).

Poster Film

 Jenuh sedang melanda Hanum (diperankan Acha Septriasa) ketika ia harus menghabiskan hidupnya di Wina, Austria sambil menemani suaminya, Rangga (diperankan Abimana) yang mengambil kuliah disana. Tiap sudut Wina sudah ia abadikan dalam kameranya. Sepertinya sudah tidak ada lagi tempat yang menarik. Sebagai orang yang tidak fasih berbahasa lokal, Hanum seperti hidup sendiri. Ia jenuh. Maunya pulang saja ke Indonesia. Hingga akhirnya ia bertemu dengan Fatma (diperankan Raline Shah yang cantik banget itu dan mirip saya tapi hidungnya doang -___-). Ibu beranak satu (namanya Ayse) asal Turki ini menepis kejenuhan Hanum di Wina. Fatma mengajak Hanum keliling Wina, mengunjungi tempat menarik dimana Islam pernah memiliki peran penting disana.

Ada satu quote keren yang saya suka. Intinya begini: dengan berpergian, mengunjungi berbagai tempat, kita jadi tahu banyak hal. Tapi menurut saya, teman seperjalanan juga memiliki peran dalam memberi arti dari perjalanan itu. Teman yang banyak ilmunya seperti Fatma adalah teman yang wajib dijadikan teman berjalan. Fatma memberi banyak pengetahuan sejarah Islam di Eropa, bahwa Islam berperan sangat banyak dalam kebangkitan Eropa, baik dari ilmu eksak, arsitektur, hingga seni rupa. Dan mengetahui kesemua ini sambil berjalan-jalan adalah kunci kita untuk membuka pintu agar cinta kita terhadap Islam semakin terpelihara. Mengikuti perjalanan mereka dalam film ini membuat saya jatuh cinta berkali-kali kepada Islam. Coba deh, kalian juga pasti suka! Jangan lupa siapkan tisu ya, karena selain jatuh cinta berkali-kali, kalian juga akan menangis berkali-kali saking kagumnya terhadap Islam ^^

Kemana saja Fatma dan Hanum menengok jejak Islam di Eropa? Hhmmm tonton saja film-nya. Atau baca bukunya Mbak Hanum (dengan judul yang sama) juga boleh. Sebagai informasi, ada perbedaan antara film dan bukunya. Iyalah, kalau sama, buat apa buku dijadikan film? Selain kita memang bisa melihat secara langsung lukisan Kara Mustafa di Museum Wina, atau mengetahui kehidupan di Eropa Barat, merpati yang berterbangan di halaman universitas, luasnya perpustakaan kampus (luasnya luas banget, saya bisa buka minimarket di dalamnya!), monorel yang berbagi jalan dengan bus dan pengguna sepeda, serta kota yang bersih, perbedaannya mencolok lainnya adalah di film itu konflik antara pemeluk Islam sebagai kaum minoritas di Eropa sangat jelas terasa.

Sesak banget rasanya mengetahui Fatma ditolak kerja mentah-mentah. Alasannya karena bahasa Jerman yang tidak lancar. Namun, sebagai peraih nilai tertinggi pada ujian bahasa Jerman, Fatma tahu pasti mengapa ia tidak diterima kerja dimanapun. Alasan utamanya adalah Fatma berhijab. Kerudung dan gamis panjangnya tidak hanya membatasi pandangan lawan jenisnya (yang justru menyelamatkan kaum pria dari derita neraka kalau melihat bagian tubuh wanita yang haram untuk dilihat), tetapi juga membatasi dunianya. Se-modern apapun Eropa, bagian bumi ini masih menderita penyakit kuno, Islamophobia. Astaghfirullahal’azdim.

Kita yang berhijab dan tinggal di Indonesia seharusnya bersyukur karena pandangan curiga dari orang lain tidak menikam diri kita. Pergilah ke Eropa atau daerah lain dimana Muslim menjadi minoritas. Kamu yang berkerudung harus siap dinobatkan sebagai teroris. Hal ini juga terjadi kepada Ayse. Di sekolahnya ia harus menyantap ejekan dan intimidasi dari teman-temannya setiap hari hanya karena rambutnya tertutup kain kerudung.

Rangga juga terserang dilema antara menegakkan keyakinannya dengan menerima cobaan realita. Ia harus mengikuti ujian kuliah (yang kalau ditinggalkan maka ia harus mengikuti ujian tahun depan) sementara adzan ajakan sholat Jum’at berkumandang rendah di mesjid terdekat. Berhari-hari ia menimbang hingga akhirnya memilih mengikuti ujian, tidak seperti teman Pakistannya yang tidak mungkin bernegosiasi antara kewajibannya sebagai makhluk Allah dengan mahasiswa. Rangga sangat menyesal dan mencurahkannya kepada imam mesjid. Kalimat yang saya suka dari imam mesjid adalah, “Perkara yang benar dan salah, serahkan kepada Allah, hanya Allah yang berhak menentukan, bukan kita sebagai manusia.”

Memelihara cinta kepada Islam di ranah Eropa sebetulnya banyak sekali cobaannya. Hanum dan Rangga hidup dalam keadaan dimana lingkungannya berbeda jauh dengan ideologi mereka. Salah satu teman Rangga, Stefan, berkali-kali mengatakan bahwa ajaran Islam begitu mempersulit pemeluknya, apalagi setelah Stefan mencoba ikut menahan lapar ketika Rangga puasa Senin-Kamis.

“Kamu harus sholat lima kali sehari, berpuasa, berdesak-desakkan ketika haji. Kenapa Tuhan kamu senang sekali menyusahkan umatnya?”

Kalau saya yang ditanya begitu, maunya melayangkan bogem saja. Namun demi memelihara hubungannya dengan ateis itu, Rangga meyakinkan, “Saya tidak merasa sulit dengan itu semua. Sholat, puasa, dan ibadah haji adalah premi asuransi saya kepada Tuhan. Berapa kamu harus bayar asuransi setiap bulan?”

“Delapan puluh euro.”

“Mahal sekali. Kenapa kamu harus bayar asuransi? Kamu takut kalau kamu kecelakaan nanti tidak ada yang menolongmu, makanya kamu bayar asuransi supaya perusahaan itu menolongmu.”

“Hei, saya tahu dimana kantor perusahaan asuransi saya, jadi saya tidak takut kena tipu. Nah, kalau kamu, Tuhan kamu kantornya dimana? Bagaimana kalau sebenarnya Tuhanmu itu tidak ada?”

Aaaaakkkhhh, berisik banget sih si Stefan ini! Tangan saya jadi panas. “Astaghfirullah.” Rangga beristighfar. Itu baru satu Stefan yang ia temui, masih ada ribuan Stefan lain yang akan mempermainkan keyakinannya di Eropa itu. Begini cara kerja Allah, Ia akan membuka hati yang Allah Kehendaki, dan menutup hati orang yang Allah Kehendaki. Mudah-mudahan saya selalu bertemu dengan orang-orang yang terbuka hatinya saja deh, ribet kalau ketemu orang macam Stefan, bisa naik tikam >.<

Saya salut dengan cara Rangga dan Fatma menghadapi intimidasi lingkungan terhadap keyakinan mereka. Kedua insan itu memelihara cinta mereka kepada Islam dengan cara damai. Kalau saya bilang, dengan penuh kasih. Misalnya begini. Fatma diberitahu Hanum kalau ada dua orang Wina menjelek-jelekkan Turki dengan memakan roti Croissant (yang bentuknya mirip bulan sabit dan merupakan gambar bendera Turki) yang melambangkan kekalahan Turki melakukan ekspansi ke Eropa Barat. Fatma bukannya marah, tapi malah membayar roti yang dimakan dua Wina itu.

Lain dengan Fatma, Rangga pernah dibuat tersenyum lebar oleh (lagi-lagi) si ateis Stefan. Dia bilang, “Kenapa kamu tidak makan babi? Babi kan enak.” Rangga menjawab kalau haramnya babi untuk dimakan adalah aturan dari Allah. Rangga menambahkan, “Di negaraku ada orang yang memakan anjing seperti peliharaanmu itu.” Stefan langsung memeluk anjingnya, “Aku sangat menyayangi anjingku, tidak mungkin aku memakannya.” Rangga menjelaskan, “Aku juga sangat meyayangi Tuhanku, tidak mungkin aku makan babi.”

Ini yang membuat Hanum geram. “Seharusnya kamu melawan. Memberontak. Kita tidak boleh begini terus.” Namun Fatma menolaknya. Bagi Fatma, kalau ada jalan kedamaian, mengapa kita harus memilih pedang untuk menegakkan kebenaran. “Islam, bukan hanya jalan yang kita pilih, melainkan juga jejak yang kita tinggalkan.” Dari Fatma, saya suka kalimat ini, selain gamis-gamisnya yang kece banget ^^

Menganggap Islam hanya jalan yang dipilih saja memang terkesan egois. Rasa-rasanya hanya kita lah yang bisa aman dari siksa dunia dan akhirat. Menganggap Islam juga adalah jejak yang kita tinggalkan, nah itu baru oke. Sebagai agen muslim, Fatma mengajarkan kepada saya bahwa kita juga harus meninggalkan jejak Islam dimana pun kita berada.

Bagaimana caranya? Gampang, menurut Hanum. Berperilaku baik terhadap siapapun meski orang itu pernah menginjak-injak keyakinan kita, menebarkan senyum, saling tolong-menolong dalam kebaikan, dan banyak hal mudah dan murah yang bisa kita lakukan. Kita hanya perlu membuka mata, banyak hal di dunia ini yang bisa dijadikan kesempatan untuk menebarkan Islam. Dan menurut saya, meninggalkan jejak Islam di berbagai tempat juga adalah cara memelihara kenyamanan yang ditawarkan Islam. Berani mencoba? Yuk kita tinggalkan jejak keislaman kita, mulai dari satu sentimeter tempat kita berdiri sekarang ^^